musik

Rabu, 09 Oktober 2013

PKS Siap Menangkan BARIS Satu Putaran

Rabu, 5 Juni, 2013 0 Comments
Share on:   Google Plus

[Ist]
Ketua DPD PKS Paluta Irwan Asehat Siregar, Sekretaris Riswan Saleh Siregar dan para pengurus, kader dan simpatisan diabadikan.
PALUTA – Menjelang penetapan calon bupati dan wakil Bupati Padang Lawas Utara (Paluta), Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Paluta menggelar konsolidasi tim pemenangan Pilkada.
Kegiatan ini dilaksanakan di Posko Pemenangan Pemilu dan Pikada PKS Paluta, Minggu (2/6). Peserta konsolidasi melibatkan kader, simpatisan dan seluruh pengurus PKS kecamatan se-Paluta.
Dalam acara pertemuan tersebut terungkap PKS Paluta siap memenangkan pasangan Drs H Bachrum Harahap-H Riskon Hasibuan (BARIS) sebagai Bupati dan Wakil Bupati Paluta periode 2013-2018 yang diusung PKS. Kemenangan itu akan diupayakan diperoleh dalam satu putaran saja.
Ketua DPD PKS Paluta H Irwan Asehat Siregar yang juga ketua tim penjaringan Calon Bupati Paluta, Selasa (4/6) mengatakan, berdasarkan mekanisme internal yang telah dilaksanakan dan dengan mempertimbangkan aspirasi yang disampaikan oleh kader dan simpatisan PKS beserta tokoh masyarakat di Paluta, PKS Paluta merekomendasikan nama calon Bupati kepada DPW PKS Provsu dan DPP PKS  di Jakarta.
Pada akhirnya, DPP PKS memberikan persetujuan untuk mendukung Drs H Bachrum Harahap dan Drs Riskon Hasibuan SE sebagai calon bupati dan calon wakil bupati Paluta.
“Yang hadir hari ini adalah mereka yang juga telah berjuang memenangkan pasangan Ganteng sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Sumut,” kata Ketua DPD PKS yang juga alumni Timur Tengah ini sembari optimis bahwa calon yang didukung PKS  punya peluang yang sangat besar untuk memenangkan Pilkada Paluta 2013 ini satu putaran.
Untuk memenangkan pasangan BARIS tersebut, dirinya mengintruksikan kepada seluruh pengurus PKS di Paluta maupun kader-kader lainnya untuk lebih intensif lagi melakukan sosialisasi-sosialisasi mengenai program-program yang diusung pasangan BARIS tersebut.
Tidak hanya sebatas di wilayah ibukota saja, namun lebih dari itu juga harus menjangkau hingga ke desa-desa, sehingga masyarakat akan lebih mengenal program calon yang diusung PKS.
Sekretaris tim penjaringan calon Bupati, Riswan Saleh Siregar SSi MSi menambahkan, pertimbangan utama yang akhirnya membuat PKS mendukung dan memajukan pasangan incumbent ini adalah karya nyata dan komitmen yang bersangkutan dalam membangun dan memajukan Paluta dalam 5 tahun terakhir ini.
Usai konsolidasi, para kader dan simpatisan bersemangat dan langsung turun ke lapangan untuk melakukan sosialisasi pasangan BARIS ke tengah-tengah konstituen dan masyarakat hingga ke perbatasan Paluta.  (phn)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar